Jenis-Jenis Sertifikasi IT yang Bisa Meningkatkan Karier

Jenis-Jenis Sertifikasi IT yang Bisa Meningkatkan Karier

Di dunia kerja skills, pengalaman, dan kompetensi sangatlah dibutuhkan agar dapat menyelesaikan pekerjaan dengan efisien dan efektif. Tapi bagaimana kamu dapat membuktikan kalau kamu memiliki kompetensi dalam bidang tertentu yang diakui? Jawabannya adalah dengan sertifikasi. Karena dalam sertifikasi, ada standar dan kualifikasi dalam menguji kompetensi seseorang. Serta diakui keberadaannya secara legal. Tapi mengapa anda perlu mengambil sertifikasi IT? Apakah ini bisa meningkatkan karier? Dan apa saja sertifikasi yang bisa kamu ambil? Simak pembahasannya dalam artikel ini.


Mengapa perlu mengambil Sertifikasi IT?

Sertifikasi itu bertujuan untuk mengukur kompetensi seseorang dalam menyelesaikan hal-hal teknis. Lalu mengapa kita perlu mengambil sertifikasi? Apa pentingnya? Dengan mengambil sertifikasi IT. Kamu bisa merasakan banyak sekali manfaat, misalnya bisa merencanakan dan mempersiapkan kariermu kedepannya. Adanya sertifikasi akan membuat potensimu diterima semakin tinggi daripada kandidat lain yang tidak memilikinya. Karena sertifikasi yang kamu miliki itu sifatnya resmi. Selain itu, jika kamu memiliki sertifikasi kamu juga mengembangkan professional developmentmu. Ini akan membuatmu lebih mudah dalam mengerjakan pekerjaan-pekerjaan IT yang kamu geluti setiap harinya.


Jenis-jenis sertifikasi IT

Berikut ini sertifikasi-sertifikasi IT yang bisa kamu ikuti untuk memperoleh kemampuan yang diakui pada masing-masing bidang IT.


Developer

1. Microsoft – Certified Solutions Developer (MCSD).

2. Amazon – Web Services Certified Developer.

3. SAP – certifications.

4. Oracle Certified Java Certifications


Big Data

1. Oracle – Business Intelligence Certification

2. Microsoft Certified: Azure Data Scientist Associate

3. Dell EMC – Data Scientist.

4. Cloudera – Certified Professional Data Scientist


Database

1. MongoDB – NoSQL Certifications

2. Oracle – Certified Professional (OCP) Database

3. Microsoft SQL Server Database Certifications.

4. IBM – Info Management Certifications


IT Security

1. Certified Ethical Hacker(CEH)

2. Comptia Security+

3. Computer Hacking Forensic Investigator (CHFI)

4. Certified Network Defender (CND) 

5. Certified Information Systems Auditor (CISA)


Machine Learning

1. Azure AI Engineer Associate by Microsoft

2. IBM Machine Learning Professional Certificate

3. AWS Certified Machine Learning — Specialty 

4. TensorFlow Developer Certificate

5. Certified Machine Learning Expert Certification (CMLE – DS2040)


Itu dia pembahasan mengenai jenis-jenis sertifikasi yang bisa meningkatkan kariermu. Teruslah berusaha untuk tingkatkan skillsmu. Semoga bermanfaat!